Rabu, 03 Juli 2013

Kurang Tidur dan Begadang Sebabkan Berat Badan Naik

Tidak selamanya tidur menandakan kemalasan, tidur adalah kegiatan alami yang dapat membuat tubuh makin sehat. Sejak beberapa tahun terakhir, tidur cukup dapat membuat tubuh lebih sehat, menurunkan risiko penyakit jantung, diabetes, menjaga emosi pada keesokan harinya dan menjaga berat badan tetap ideal. Mereka yang senang begadang diketahui lebih mungkin mengalami kenaikan berat badan.


Dilansir dari situs Newsmaxhealth.com, penelitian terbaru menunjukkan bahwa kurang tidur dapat mengakibatkan kenaikan berat badan rata-rata 2,7 kg. Dr Jacob Teitelbaum menjelaskan bahwa kurang tidur dapat mengacaukan hormon yang mengontrol nafsu makan. Karena, jika seseorang kurang tidur dalam jangka waktu tertentu, dia lebih mungkin mengalami kenaikan berat badan.

Selain mengalami kenaikan berat badan, kurang tidur dapat merugikan kesehatan Anda. Sistem kekebalan tubuh menurun, emosi tidak stabil dan sebagainya. Setiap orang punya ritme tidur yang berbeda, tetapi rata-rata membutuhkan tidur antara 7 hingga 8 jam setiap hari. Jika Anda sering mengalami kurang tidur, Dr Jacob menyarankan untuk mengunjungi dokter.

Ketahui tanda-tanda tubuh Anda memerlukan istirahat, misalnya saja dari tubuh yang mudah lelah, pegal, tidak berenergi atau tiba-tiba mengalami kenaikan berat badan. Tidur yang cukup akan membuat kesehatan makin baik dan membuat Anda bisa mengerjakan aktivitas harian lebih baik.

Tidak ada komentar: